Estimasi Biaya kuliah di Chulalongkorn University Dan Jurusannya
Gambar header Vista Education Top Left Gambar header Vista Education Top Right
Icon Whatsapp Vista Education

Estimasi Biaya kuliah di Chulalongkorn University Dan Jurusannya

Estimasi Biaya kuliah di Chulalongkorn University Dan Jurusannya

Ingin kuliah ke Universitas Chulalongkorn di Thailand? ini info penting yang perlu kamu ketahui terkait biaya, jurusan favorit, dan beasiswa di Chulalongkorn University

Apakah Anda mempunyai rencana untuk melanjutkan studi di kawasan Asia Tenggara dalam jarak dekat, negara Thailand mungkin bisa menjadi salah satu opsi yang menarik lho.

Kualitas pendidikan di Thailand tidak perlu diragukan lagi karena berhasil tercatat sebagai negara ketiga dengan sistem pendidikan yang terbaik di ASEAN. 

Salah satu universitas paling bergengsi yang ada di Thailand yakni Chulalongkorn University. Universitas ini adalah universitas tertua dan terbaik di Thailand.  Nah, jika Anda ingin tahu lebih lengkap seputar Chulalongkorn University? Yuk simak informasi lengkapnya, dibawah !

Sekilas tentang Chulalongkorn University


Chulalongkorn University, adalah salah satu universitas terkemuka di Thailand dan diakui secara internasional untuk keunggulan akademisnya. Didirikan pada tahun 1917, universitas ini dinamai dari Raja Chulalongkorn yang dihormati, yang memimpin Thailand ke era modern pada akhir abad ke-19 dan awal abad ke-20.

Dalam perkembangannya Chulalongkorn University berkembang sangat pesat hingga menjadi universitas nomor 1 Thailand dan juga berada dalam urutan ke-36 QS Asian University Ranking 2022 serta urutan ke-211 dunia berdasarkan QS World University Rankings 2024. 

Universitas ini juga tercatat menempati peringkat pertama Asia untuk Times Higher Education Impact Rankings 2021 dan juga peringkat ke-3 Thailand untuk UI GreenMetric World University Ranking 2019. 

Universitas Chulalongkorn sendiri memiliki 19 fakultas, 24 sekolah, colleges, dan research institutes, serta 38.000 mahasiswa, terdiri dari 27.000 mahasiswa sarjana dan 11.000 mahasiswa pascasarjana. Sebanyak 1069 di antaranya merupakan mahasiswa internasional. Letaknya juga sangat strategis di pusat kota Bangkok, dekat dengan akses fasilitas publik dan juga transportasi umum. 


Program Studi Di Chulalongkorn University


Chulalongkorn University memberikan peluang bagi para mahasiswa untuk mengejar minat dan aspirasi akademis mereka. Dibawah ini adalah jurusan-jurusan yang menarik di Chulalongkorn University yang bisa Anda pertimbangkan untuk membangun masa depan yang cerah.

  • Allied Health Sciences
  • Architecture
  • Biomedical Sciences
  • Communication Arts
  • Dental Biomaterials Science
  • Dentistry
  • Engineering
  • Environment Science and Psychology
  • Environmental Management
  • Human Sexuality
  • Medical Microbiology
  • Medicine
  • Nanoscience and Technology
  • Nursing
  • Pharmaceutical Sciences
  • Pharmacology
  • Psychology
  • Public Health
  • Research for Health Development
  • Science
  • Sports Science
  • Veterinary Science
  • AgriChulalongkorn Universityltural Resources
  • Administration
  • Arts
  • Commerce and Accountancy
  • Chulalongkorn Universityltural Management
  • Economics
  • Education
  • Energy Technology and Management
  • English as an International Language
  • Environment Development and Sustainability
  • European Studies
  • Fashion Studies
  • Fine and Applied Arts
  • Human and Social Development
  • Korean Studies
  • Law
  • Logistics Management
  • Maritime Administration
  • Political Science
  • Population Studies
  • Russian Studies
  • Southeast Asian Studies
  • Technopreneurship and Innovation Management

Beberapa jurusan yang jadi favorit di mahasiswa di Chulalongkorn University, antara lain:

  • Kedokteran: Fakultas Kedokteran Chulalongkorn University adalah salah satu fakultas kedokteran terbaik di Thailand dan diakui secara internasional.
  • Teknik: Fakultas Teknik Chulalongkorn University menawarkan berbagai program studi teknik, seperti teknik mesin, teknik elektro, dan teknik sipil.
  • Bisnis dan Manajemen: Fakultas Perdagangan dan Akuntansi Chulalongkorn University adalah salah satu sekolah bisnis terbaik di Asia Tenggara.
  • Komunikasi: Fakultas Komunikasi Chulalongkorn University menawarkan program studi jurnalistik, komunikasi massa, dan hubungan masyarakat yang berkualitas tinggi.

Baca juga artikel kami lainnya : Cara Membedakan Sertifikat TOEFL Asli Dan Palsu


5 Alasan Kenapa Anda Harus Kuliah di Universitas Chulalongkorn (CU)


1. Kampus Unggul di Thailand

CU telah lama diakui sebagai salah satu universitas terkemuka di Asia. Dengan fokus pada keunggulan akademik dan penelitian yang inovatif, CU memiliki reputasi yang kuat di berbagai bidang studi, termasuk ilmu sosial, ilmu alam, teknik, dan humaniora.Gelar dari CU dapat membuka pintu untuk peluang karier yang menjanjikan di Thailand dan di seluruh dunia.

2. Biaya Kuliah Terjangkau

Biaya kuliah di CU bervariasi tergantung program dan kewarganegaraan. Untuk mahasiswa internasional, biayanya berkisar antara THB 20.000 - THB 80.000 per semester (sekitar Rp880 ribu - Rp34 juta), hal ini tentu lebih murah dibandingkan jika berkuliah di Amerika atau eropa. Namun, tetap ada biaya hidup tambahan seperti akomodasi dan makan.

3. Kampus yang Luas

Terletak di pusat kota Bangkok, CU memiliki kampus yang luas dengan berbagai fasilitas pendidikan, penelitian, dan rekreasional. Dengan lebih dari 100 hektar lahan, kampus ini menjadi rumah bagi beragam fakultas, pusat penelitian, perpustakaan modern, dan taman-taman yang hijau dan menyejukkan mata. 

Selain itu CU juga terkenal karena fasilitasnya yang modern dan lengkap. Mulai dari laboratorium ilmiah hingga perpustakaan yang kaya akan sumber daya, mahasiswa CU dapat mengakses semua yang mereka butuhkan untuk mendukung pembelajaran dan penelitian mereka.

4. Keberagaman Internasional

Sebagai pusat pendidikan internasional, CU menarik mahasiswa dari berbagai belahan dunia. Program pertukaran siswa dan kerjasama akademis dengan universitas-universitas terkemuka di seluruh dunia memberikan pengalaman belajar yang beragam dan internasional bagi mahasiswa.  

Disamping itu CU juga memiliki berbagai klub dan organisasi mahasiswa, acara budaya, dan kegiatan ekstrakurikuler, mahasiswa memiliki kesempatan untuk mengembangkan minat mereka di luar kelas dan membangun jaringan sosial yang berharga.

5. Koneksi Industri dan Peluang Magang di Perusahaan Terbaik Thailand

CU memiliki jaringan yang kuat dengan industri dan perusahaan terkemuka di Thailand dan internasional. Melalui kemitraan ini, mahasiswa memiliki kesempatan untuk terlibat dalam magang, proyek kolaboratif, dan peluang karier yang dapat meningkatkan pengalaman belajar mereka dan mempersiapkan mereka untuk sukses di dunia nyata.

Biaya Kuliah di Chulalongkorn University 

Biaya kuliah di CU sendiri bervariasi tergantung program studi dan kewarganegaraan. Berikut dibawah ini adalah perkiraan biaya kuliah di CU untuk program sarjana:

  • Mahasiswa Thailand: THB 500 - THB 65.000 per semester (sekitar Rp211 ribu - Rp28 juta)
  • Mahasiswa Internasional: THB 20.000 - THB 80.000 per semester (sekitar Rp880 ribu - Rp34 juta)

Biaya kuliah untuk program magister dan doktoral juga bervariasi. Anda dapat melihat rincian biaya kuliah di situs web resmi CU, yakni di : https://www.chula.ac.th/en/.

Selain biaya kuliah, Anda juga perlu memperhitungkan biaya hidup di Thailand, seperti:

  • Biaya akomodasi: THB 5.000 - THB 15.000 per bulan (sekitar Rp220 ribu - Rp660 ribu)
  • Biaya makan: THB 3.000 - THB 5.000 per bulan (sekitar Rp132 ribu - Rp220 ribu)
  • Biaya transportasi: THB 1.000 - THB 2.000 per bulan (sekitar Rp44 ribu - Rp88 ribu)
  • Biaya buku dan biaya lainnya: THB 2.000 - THB 5.000 per bulan (sekitar Rp88 ribu - Rp220 ribu)


Baca juga artikel menarik lainnya : 10 Universitas Terbaik di Asia Tenggara Versi QS Ranking


Beasiswa di Chulalongkorn University 

Chulalongkorn University menawarkan berbagai program beasiswa untuk mahasiswa internasional. Anda tidak perlu pusing dengan biaya di Universitas Chulalongkorn karena banyak sekali beasiswa tersedia.

Mulai dari beasiswa yang hanya menanggung biaya kuliah, hingga beasiswa yang memberikan fasilitas tambahan, seperti uang saku bulanan dan akomodasi. Nah, berikut dibawah ini adalah beberapa beasiswa S2/S3 yang bisa Anda apply buat kuliah di Chulalongkorn:

  • Graduate Scholarship Programme for ASEAN or non-ASEAN Countries
  • ASEAN Maybank Scholarship
  • Teaching/Research Assistant Scholarship
  • Overseas Student Scholarship
  • CU-NSTDA Doctoral Scholarship
  • Chulalongkorn University for Princess Sirivannavari Cultivated Arts Foundation for Graduate Studies Scholarship.

Itu dia informasi lengkap mengenai University of Chulalongkorn di Thailand. Jika Anda memutuskan untuk berkuliah di sana, di waktu luang Anda bisa berkeliling ke berbagai tempat menarik. Apalagi, Thailand terkenal sebagai salah satu negara destinasi wisatawan terbaik di Asia Tenggara. 

Apakah Anda Punya Impian Kuliah Di Thailand Terutama di Chulalongkorn University ? Yuk, Wujudkan, Bareng Vista Education!


Anda butuh info lebih lengkap tentang kuliah di Thailand terutama di Chulalongkorn University? Masih bingung step by step dan syarat apa yang harus dipenuhi? Yuk konsultasi gratis bareng konsultan pendidikan Vista Education.

Dengan pengalaman lebih dari 25 tahun, Vista siap membantu sejak proses pemilihan jurusan, universitas, pendaftaran, admission sampai pencarian akomodasi di Thailand, lho. Chat kami via whatsapp dibawah atau isi form konsultasi disini! 

Konsultasi Gratis
Isi form untuk memulai konsultasi gratis !