Kuliah di University of Greenwich Melalui Oxford International Education Group Pathway
Gambar header Vista Education Top Left Gambar header Vista Education Top Right
Icon Whatsapp Vista Education

Kuliah di University of Greenwich Melalui Oxford International Education Group Pathway

Kuliah di University of Greenwich Melalui Oxford International Education Group Pathway

Oxford International, program pathway ke berbagai universitas bergengsi dunia

Oxford International adalah sebuah institusi pendidikan yang menawarkan program pathway ke berbagai universitas besar. Univ rekanan Oxford berada di UK, Eropa, Amerika Utara dan juga online. Salah satu partner Oxford Internasional yang tak pernah surut peminat adalah University of Greenwich. Yuk cari tahu lebih dalam tentang University of Greenwich dan mengapa harus melalui Oxford Internasional dulu. 

Kuliah di Oxford Internasional

Sebagian besar mahasiswa Indonesia yang ingin kuliah di luar negeri selalu memiliki satu kendala yang sama. Yap, adanya academic dan language gap. Imbasnya, kita sulit memenuhi kriteria penerimaan mahasiswa baru. Bisa jadi, kita juga membutuhkan lebih banyak waktu untuk mempersiapan mental. Jika kamu berada dalam posisi ini, maka pathway adalah keputusan yang tepat. 

Salah satu penyedia program pathway untuk kuliah di UK adalah Oxford Internasional. Mereka punya beberapa pilihan model pathway yang bisa kamu sesuaikan sesuai dengan kebutuhan. Ada program 1+2 tahun (1 tahun di Oxford Internasional + 2 tahun di universitas tujuan) untuk gelar sarjana. Ada juga program 2+2 tahun (2 tahun di Oxford Internasional + 2 tahun di universitas). Proses belajar mengajar di Oxford International didesain dalam kelas-kelas kecil. Dukungan profesor dan staff menyeluruh. Termasuk bidang akademik, pengembangan bahasa, transfer guidance maupun bantuan selama tahap adaptasi.

Keuntungan kuliah di Oxford Internasional

  • Mahasiswa Oxford Internasional akan menerima satu CAS (Confirmation of Acceptance for Studies) untuk kebutuhan VISA mereka. CAS ini bisa digunakan selama menempuh studi di Oxford Internasional maupun saat transfer. 
  • Lokasi Oxford Internasional berada di kampus yang sama dengan universitas yang menjadi tujuan utamamu. Jika kamu memilih University of Greenwich, maka kamu akan belajar di kampusnya bahkan sejak hari pertama. 
  • Mahasiswa Oxford Internasional berhak memakai fasilitas dan mengikuti student club di universitas.

Mengapa harus lanjut ke University of Greenwich ?

University of Greenwich adalah universitas yang menerima medali Silver dalam Teaching Excellence Framework. Berdiri sejak tahun 1891, University of Greenwich punya 3 kampus yang berada di kota Greenwich, Avery Hills dan Kent. Ketiganya adalah kota yang memiliki fasilitas umum lengkap dan area entertainment yang tak kalah menarik. Greenwich kampus berdekatan dengan taman Greenwich Park seluas 75 hektar. Avery Hills Kampus punya student village yang menjadi tempat tinggal lebih dari 1000 mahasiswa. Bakal dibuat nyaman. Area student village ini punya kantin, cafe, laundry, gym, perpustakaan, pertokoan dan rute bersepeda. 

Jurusan unggulan di University of Greenwich

University of Greenwich memiliki 4 fakultas. Diantaranya adalah:

  • Faculty of Liberal Arts and Sciences
  • Business School
  • Faculty of Education and Health
  • Faculty of Engineering and Science

Sedangkan jurusan yang paling banyak diminati di universitas ini adalah:

architecture, business, computing, mathematics, education, engineering, humanities, maritime studies, natural sciences, pharmacy dan social sciences.

 

Rangking dan Penghargaan University of Greenwich

  1. Top UK university berdasarkan subject ( Kimia Top 10, Forensic Science Top 9, Criminology Top 10, Mechanical Engineering Top 12 dan Education Top 48) -  The Guardian University Guide 2022 
  2.  #1 modern university in London - The Times and Sunday Times Good University Guide 2021
  3. 9 Penghargaan Times Higher Education awards dengan penilaian: Most Innovative Teacher, Outstanding Engineering Research, Outstanding International Strategy, Outstanding Contribution to Innovation and Technology, Outstanding Contribution to Sustainable Development.

Fun Fact University of Greenwich 

  1. Tim The university's Natural Resources Institute dari University of Greenwich pernah membuat sapi buatan yang masuk dalam 10 penemuan paling penting di UK dalam kurun 60 tahun terakhir
  2. Fire engineering mereka adalah jajaran elit yang mengembangkan air EXODUS. Model evakuasi terbaru di industri penerbangan. Mereka juga ahli dalam pembuatan aircraft, building, ship and rail evacuation and fire modelling.  

Mulai langkah suksesmu di dunia pendidikan dan setelahnya melalui Oxford International Education dan University of Greenwich. Bingung caranya daftar? Vista Education siap membantu semua prosesnya. Dengan pengalaman lebih dari 20 tahun, kami adalah konsultan pendidikan yang siap membimbing sejak pemilihan jurusan, admision sampai pencarian akomodasi atau tempat tinggal.

Hubungi kami untuk memulai konsultasi gratis!


 

Konsultasi Gratis
Isi form untuk memulai konsultasi gratis !