<span style="font-family: book antiqua,palatino; font-size: small;">6 Rahasia Belajar Bahasa Inggris dengan cepat</span>
Gambar header Vista Education Top Left Gambar header Vista Education Top Right
Icon Whatsapp Vista Education

6 Rahasia Belajar Bahasa Inggris dengan cepat

<span style=6 Rahasia Belajar Bahasa Inggris dengan cepat">

Setiap orang punya caranya masing-masing untuk belajar Bahasa Inggris. Tentu saja tiap dari mereka juga punya kemampuan yang berbeda. Ada yang bisa cepat namun ada juga yang harus perlahan-lahan. Untuk yang sudah bisa menyerap semua dengan mudah mah nggak ada masalah. Tapi untuk kamu yang harus bekerja extra, nampaknya kamu harus mengaplikasikan enam rahasia ini : 

 Yakin !

Yakin adalah modal terbesar jika kamu ingin belajar apapun. Sering-seringlah berlatih dan jangan takut untuk melakukan sebuah kesalahan. Kesalahan bukanlah seorang musuh melainkan seorang teman yang membuat kita belajar banyak hal. Pun setelah kamu mulai menikmati hasilnya. Jangan pernah merasa itu sudah cukup dan sombong

Les Bahasa Inggris, Les TOEFL dan les IELTS, Les TOEFL dan IELTS terbaik

Semakin sering kamu mendengarkan materi Bahasa Inggris, semakin cepat pula kamu belajar

Jika dulu dengerin lagu Bahasa Inggris asal nadanya enak saja, seakrang kebiasaanya mulai dirubah. Coba mulai dengarkan lagu tersebut dengan seksama. Yakin, kamu akan mendapat kosa kosa kata baru. Kamu juga bisa menonton video atau film. Kalau dengan video ini, kamu bisa belajar pronunciation atau pengucapan. Gak masalah kali pakai subtitle dulu. Asal sambil nyocokin gimana cara bacanya

 

Baca buku Bahasa Inggris sebanyak mungkin

Eaa, pasti mikir harus baca buku pelajaran atau hafalin kamus. No! Buku Bahasa Inggris nggak harus buku tebal membosankan yang bahkan orang Inggris juga males baca, Kamu bisa mulai membaca text berbahasa Inggris dalam komik atau majalah. Jika sudah lancar lama-lama juga bisa baca novelnya. Oh ya, kalau bisa, baca bukunya secara lantang. Selain melatih pronunciation, percaya atau tidak kamu akan berasa makin keren. Coba aja.

 Les Bahasa Inggris, Les TOEFL dan les IELTS, Les TOEFL dan IELTS terbaik

Internet juga bisa menjadi media yang bisa kamu manfaatin

Stop berfikir internet hanya bisa buat main social media atau ngegame. Nyatanya, banyak hal yang bisa kamu temukan di internet. Bahkan untuk melatih kemampuan Bahasa Inggrismu. Seperti mendapat materi Bahasa Inggris gratis. Baik berupa e-books, worksheets,podcast atau bahkan sebuah aplikasi. Gunanya apa sih? Semakin variatif media belajarmu, semakin jauh kamu dara rasa bosan dan semakin cepat pula kamu akan belajar

 

Temukan Teman

Berdua lebih baik. Nampaknya, ungkapan itu memang betul. Tak ada hal sulit jika dilakukan berdua. Begitu juga saat belajar Bahasa Inggris. Temukan teman untuk kawan dalam berdiskusi atau berlatih. Susah cari? Hm.. mengapa tidak mencarinya secara online. Banyak komunitas yang akan memberimu dukungan. Contohnya saat kamu posting sebuah soal Bahasa Inggris yang cukup susah. Pasti para masternya pada keluar buat ikut selesaiin.

 Les Bahasa Inggris, Les TOEFL dan les IELTS, Les TOEFL dan IELTS terbaik

Temukan cara dan tempat yang kamu banget dulu sebelum mulai belajar

Setiap orang itu pasti beda. Ada yang nyaman belajar sendiri. Ada juga yang nyaman dalam grup. Ada yang harus belajar dalam kamar, ada juga loh yang bisa di tempat umum. Apapun itu, temukan cara dan tempat yang membuatmu nyaman. Sebaik apapun metode belajar yang kamu miliki, semua akan percuma jika kamu nggak mood. So, bangun mood dulu ya!

Konsultasi Gratis
Isi form untuk memulai konsultasi gratis !